GridHEALTH.id - Asam lambung naik tidak hanya membuat perut sakit, tapi juga menyebabkan sendawa yang berkepanjangan.
Sendawa terjadi saat seseorang menelan udara yang keluar dari saluran pencernaan bagian atas.
Ini merupakan sebuah kondisi yang normal dan merupakan cara alami membersihkan perut dari udara yang berlebih.
Udara berlebih bisa tertelan saat makan atau minum terlalu cepat, bicara saat makan, mengunyah permen karet, atau mengonsumsi minuman bersoda.
Dalam satu hari, seseorang bisa mengalami sendawa kurang lebih sebanyak 30 kali.
Namun, jika sudah sendawa terus-menerus karena asam lambung, secara tidak langsung akan mengganggu.
Menurut Mayo Clinic, asam lambung atau gastroesophageal reflux disease (GERD) dapat menyebabkan sendawa terus-menerus, karena meningkatkan volume udara yang tertelan.
Bersendawa kronis juga bisa terkait dengan radang lapisan perut atau infeksi Helicobacter pylori, bakteri yang bertanggung jawab atas beberapa tukak lambung.
Sendawa akibat asam lambung, biasanya disertai juga dengan gejala lain seperti heartburn.
Bila kondisi ini sudah sangat mengganggu, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengehentikannya.
Cara-cara berikut merupakan gabungan dari obat-obatan, gaya hidup, dan juga pola makan.
Baca Juga: Penyakit Asam Lambung, Bolehkah Penderitanya Makan Mi Instan?
Source | : | Healthline,Mayo Clinic,Healthshots |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
Komentar