Cara olah daging agar aman dimakan oleh penderita kolesterol selanjutnya adlah dengan merebusnya. Ini dilakukan untuk menghilangkan lemak yang menempel di daging.
Caranya, cukup bilas daging yang sudah direndam dengan air hangat dan tiriskan. Trik ini cukup dilakukan hanya satu kali saja.
Ambil panci presto, lalu masukkan daging, bumbu, dan rempah-rempah. Jangan lupa tambahkan sedikit air dan garam, lalu tutup dan masak daging.
Jika daging sudah matang, tiriskan kaldu menggunakan saringan yang bersih.
Lemak putih yang tadinya ada di permukaan daging, akan terlihat mengambang di air dan gunakan sendok untuk mengeluarkannya.
Cara terakhir untuk mengolah daging merah yang aman, yakni menggunakan air es.
Trik ini terbilang yang cukup mudah untuk dilakukan. Caranya, cuci dan bersihkan daging. Kemudian panaskan panci dan didihkan air.
Selanjutnya, matikan api dan masukkan daging ke dalam air. Pastikan daging sudah terdendam dalam air.
Jangan lupa tambahkan sedikit garam, biarkan dingin, lalu tiriskan air rendaman daging.
Tambahkan air es dan masukkan lebih banyak es batu ke dalam wadah rendaman daging, dan diamkan untuk beberapa saat.
Kegunaan es batu dalam hal ini, dimaksudkan untuk mengeraskan lemak dan lambat laun lemak dengan sendirinya akan mengapung. Ambil lapisan lemak tersebut dengan sendok dan cuci lagi dagingnya. (*)
Baca Juga: Panduan Tentang Obat Alami untuk Menjaga Keseimbangan Kolesterol
Source | : | Kompas.com,One Blood |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Komentar