1. Kebiasaan ini membuat pikiran tetap bekerja secara psikologis
"Mengecek smartphone dapat merangsang otak sehingga kita lebih aktif dan terjaga," kata Dr. Walia.
"Bahkan mengecek sekilas saja dapat membuat otak bekerja dan memperpanjang tidur."
Baca Juga: 6 Bahaya Bermain Ponsel Sebelum Tidur, Bisa Kebutaan Hingga Bodoh
Pikiran dapat tetap aktif dan bekerja secara lama setelah menelusuri media sosial ataupun merespons beberapa email perkejaan.
Tidur haruslah menjadi pengalaman yang damai, bahagia, dan santai.
Menggunakan ponsel terlalu dekat dengan waktu tidur dapat berdampak negatif terhadap perasaan tersebut.
Baca Juga: Langsung Mengantuk Usai Makan, Ternyata Ini Penyebabnya
2. Cahaya biru dari layar menekan melatonin
Cahaya biru yang dipancarkan smartphone tidak hanya buruk untuk penglihatan, tetapi juga buruk bagi otak.
Walia mengatakan bahwa penelitian telah menemukan hubungan antara tingkat melatonin yang tertekan dan paparan cahaya biru.