Find Us On Social Media :

Dampak Kurang Tidur pada tubuh, Salah Satunya Mudah Terserang Virus

Kurang tidur berpengaruh pada kesehatan.

GridHealth.id - Kurang tidur bisa menyebabkan timbulnya rasa kantuk berlebihan maupun kondisi tubuh yang lemah.

Baik karena begadang, gangguan dalam tidur, atau alasan lainnya, kurang tidur bisa terjadi pada semua kalangan.

Baca Juga: Kurang Tidur dan Sinar Matahari Sebabkan Tenaga Medis Terinfeksi Covid-19

Mulai dari anak-anak, orang dewasa, dan manula, mereka rentan terhadap dampak kurang tidur.

Kurang tidur secara tidak langsung memengaruhi kesejahteraan fisik, kesehatan mental, memori, dan suasana hati.

Studi tahun 2006 yang terbit dalam National Academies Press (US), memperkirakan 50 hingga 70 juta orang Amerika secara kronis menderita gangguan tidur dan terjaga, menghambat fungsi tubuh sehari-hari, berdampak buruk pada kesehatan dan usia.

Baca Juga: Ingin Tidur Saat Wabah Virus Corona Covid-19, Raffi Ahmad Bingung Syuting Tidak Libur

Sebagian besar dari kita membutuhkan sekitar 7 jam tidur berkualitas baik di malam hari. Namun, kita juga perlu memerhatikan durasi tidur sesuai dengan usia.