Find Us On Social Media :

Berhenti Mengonsumsi Gula, Dan Lihat Apa yang Terjadi Pada Tubuh

Berhenti mengonsumsi gula akan membuat wajah menjadi lebih cerah, meningkatkan kualitas tidur dan berat badan turun.

 

GridHEALTH.id - Tak dapat dipungkiri menambahkan gula bisa membuat makanan dan minuman jadi terasa lebih nikmat.

Kenyataannya, dalam berbagai diet disarankan agar kita berhenti mengonsumsi gula  atau banyak mengurangi konsumsi gula.

Mengapa gula harus dikurangi? Sebab, gula yang berlebihan akan menyebabkan reseptor opioid di otak aktif, yang memicu sistem neurologis.

Akibatnya ada efek samping negatif yang bisa ditimbulkan oleh konsumsi gula berlebih, seperti sakit kepala, penurunan energi, dan bahkan ketidakseimbangan hormon.

Maka itu, ketika kita berhenti mengonsumsi gula, tubuh akan menghasilkan reaksi tak terduga.

Melansir Insider, Grace Derocha, ahli diet, pendidik diabetes bersertifikat, dan pelatih kesehatan di Blue Cross Blue Shield of Michigan menyebutkan efek yang timbul ketika kita berhenti mengonsumsi gula hampir sama dengan orang yang mencoba berhenti dari kecanduan obat.

Baca Juga: Buktikan, 6 Penyakit Ini Bakal Hilang Saat Konsumsi Gula Dikurangi

Baca Juga: Anies Baswedan Lapor Kasus Virus Corona di DKI Melandai, 'Ini Karena Separuh Warga Jakarta Tinggal di Rumah', PSBB Diperpanjang Hingga 11 Oktober 2020

"Anda mungkin mengalami kelelahan, sakit kepala, otak terasa berkabut, dan mudah tersinggung. Beberapa orang bahkan mengalami gangguan gastrointestinal," jelas Derocha.