GridHEALTH.id - Paru-paru merupakan organ tubuh yang vital dan sangat halus sehingga setiap gangguan yang terjadi tentu akan berpengaruh pada kondisi tubuh.
Ada banyak penyakit paru yang bersifat kronis dan tidak bisa dianggap remeh seperti bronkitis dan pneumonia sampai hipertensi paru.
Diketahui bronkitis adalah radang pada lapisan saluran bronkial karena infeksi, biasanya penderita akan merasakan batuk berdahak maupun tidak yang bercampur dengan darah, napas pendek, dan dada terasa nyeri.
Sedangkan melansir dari Mayo Clinic, pneumonia adalah infeksi yang menyerang kantung udara di satu atau kedua paru-paru.
Kantung udara dapat terisi dengan cairan atau nanah (bahan purulen) yang menyebabkan batuk berdahak atau nanah, demam, kedinginan, dan sulit bernapas.
Tingkat pneumonia mulai dari yang ringan sampai yang mengancam jiwa.
Sementara itu, hipertensi paru adalah kondisi yang terjadi saat tekanan darah pada pembuluh arteri di paru-paru (arteri pulmonal) terlalu tinggi.
Akibatnya, jantung sebelah kanan bekerja dengan sangat keras untuk memompa darah menuju paru-paru.
Ketika tekanan membesar maka bilik kanan jantung harus bekerja lebih keras untuk memompa darah melalui paru-paru.
Jika dibiarkan, kondisi ini membuat otot jantung melemah dan bisa mengakibatkan gagal jantung.
Melihat hal itu, ada baiknya sebelum penyakit paru tersebut menyerang sebisa mungkin kita menghindarinya dengan menjalankan gaya hidup sehat.
Mulai dari menjaga pola makan, tidak merokok, sampai rutin olahraga.
Baca Juga: Covid-19 dan Kuku; Pentingnya Menjaga Agar Tetap Pendek dan Bersih
Ditambah, paru-paru merupakan salah satu organ dalam tubuh yang tidak bisa membersihkan dirinya sendiri. Makanya wajib dijaga kebersihan dan kesehatannya.
Cara 'membersihkan' paru-paru berikut bisa digunakan untuk meredakan gejala saat paru-paru mulai bermasalah:
1. Rutin olahraga
Ada banyak sekali manfaat yang didapat jika rutin melakukan olahraga. Aktivitas fisik ini akan meningkatkan kesehatan mental dan fisik.
Baca Juga: Sudah 7 Bulan Lebih, Pemeriksaan Spesimen Covid-19 di Indonesia Belum Juga Mencapai Target WHO
Risiko penyakit berbahaya yang berkaitan dengan paru-paru dan organ lainnya menurun dengan rajin olahraga.
Mengutip dari Medical News Today, otot akan bekerja lebih keras saat olaharaga sehingga pernapasan seseorang jadi meningkat. Saat itulah, suplai oksigen ke paru-paru juga ikut bertambah.
Seiring berjalannya waktu, paru-paru menjadi lebih efisien dalam menggunakan oksigen dan memproduksi karbondioksida lebih sedikit.
Baca Juga: Usai Disuntik Vaksin, Puluhan Warga Korea Selatan Dikabarkan Meninggal Dunia
2. Konsumsi teh hijau
Teh hijau mengandung banyak antioksidan yang bisa menjaga paru-paru dari serangan benda asing yang berbahaya.
Tak hanya itu, inflamasi atau peradangan akibat polusi bisa berkurang jika rutin mengonsumsi teh hijau.
Penelitian terbaru menunjukkan, manfaat teh hijau untuk kesehatan paru-paru. Penelitian itu melibatkan 1.000 orang dewasa di Korea Selatan.
Hasilnya, paru-paru mereka berfungsi lebih baik saat mengonsumsi minimal dua gelas teh hijau setiap hari dibanding yang tidak rutin minum teh hijau.
Baca Juga: 4 Tips Membuat Tubuh Awet Seksi di Usia 50 Tahun, Salah Satu Rahasianya Mengonsumsi Biji Rami
3. Konsumsi jenis makanan antiperadangan
Selain rutin minum teh hijau, cara membersihkan paru-paru juga bisa dilakukan dengan rutin mengonsumsi makanan-makanan yang memiliki kandungan antiperadangan atau anti-inflamasi.
Jika inflamasi dibiarkan, hal itu bisa mengganggu sistem pernapasan. Beberapa jenis makanan yang bisa dikonsumsi adalah kunyit, sayuran hijau, blueberry, ceri, dan kacang-kacangan.
4. Terapi uap
Menurut Medical News Today, paru-paru bisa dibersihkan dengan cara terapi uap. Terapi ini mengharuskan kita menghirup uap air agar sistem pernapasan semakin lancar dan lendir bisa dikeluarkan dengan mudah.
Saat cuaca dingin dan kering, seseorang yang memiliki masalah paru-paru akan lebih kesulitan untuk bernapas.
Terapi uap mampu memberikan pertolongan cepat karena bisa memberi kehangatan dan kelembaban di saluran pernapasan.(*)
Baca Juga: Tata Cara Mandi Wajib Setelah Haid yang Benar Sesuai Ajaran Islam
#berantasstunting
#hadapicorona