Find Us On Social Media :

Kerap Disepelekan, Timbunan Lemak di Perut Ternyata Bisa Picu Diabetes, Akibatnya Fatal

Timbunan lemak di perut bisa picu diabetes.

Menurut riset dari Oxford University, ada gen tertentu yang membuat beberapa orang memiliki lemak perut berlebihan.

Kondisi ini juga bisa memicu peningkatan risiko diabetes. Gen yang dimaksud adalah KLF14.

Hasil penelitian membuktikan KLF14 dapat mengubah cara penyimpanan lemak dalam tubuh manusia.

Baca Juga: Penyandang Diabetes Wajib Mengonsumsi Magnesium, Ini Manfaatnya

Menurut Harvard Medical School ada beberapa faktor yang membuat lemak perut lebih berbahaya daripada lemak lain di tubuh, khususnya lemak visceral atau lemak perut yang terletak di sekitar organ dalam.

Jenis lemak ini terkait dengan respon stres tubuh yang juga bisa memicu tekanan darah tinggi, peningkatan kadar gula, dan risiko penyakit jantung.

Selain itu, lemak perut juga bisa melepaskan produk metabolisme langsung ke bagian tubuh yang membawa darah menuju hati.

Denga kata lain, lemak perut bisa menuangkan asam lemak ke hati, pankreas, jantung, dan berbagai organ lain yang tidak difungsikan untuk menyimpan lemak.

Baca Juga: Penyandang Diabetes Ternyata Boleh Makan Enak Asalkan Menjaga Porsi