Find Us On Social Media :

Coba Mulai Sekarang, Jaga Kesehatan Mental dengan Rutin Melakukan 5 Olahraga Ini!

Bersepeda termasuk olahraga untuk kesehatan mental.

Pasalnya ketika bersepeda, seseorang bisa mempraktikan mindfulness yakni sadar dengan apa yang dilakukan dan keadaan sekitar.

Melakukannya dapat meningkatkan tingkat percaya diri, mempertahankan diri dari penurunan kognitif, dan membantu bersosialisasi.

3. Lari

Olahraga aerobik seperti berlari, bermanfaat meningkatkan sirkulasi dan frekuensi jantung, membuat tubuh rileks, dan membuat istirahat lebih optimal.

Jika mempunyai masalah pada persendian atau lebih membutuhkan aktivitas yang low impact, berlari bisa diganti dengan jalan cepat, mendayung, atau berenang yang tetap dapat memompa jantung.

4. Boxing

Meskipun umumnya olahraga untuk kesehatan mental lebih mengandalkan pada praktik mindfulness, tapi boxing juga direkomendasikan oleh para ahli.

Melakukan olahraga tinju juga akan membantu tubuh mengeluarkan endorfin, yang membaut merasa nyaman.

Ini tentunya berdampak positif, karena dapat meningkatkan kepercayaan diri.

5. Tai Chi

Tai Chi dalam melakukannya membutuhkan disiplin yang ketat, konsentrasi yang tinggi, serta koordinasi dan kontrol.

Dalam satu penelitian yang dilakukan oleh para ilmuwan di Universitas John Hopkins, ditemukan bahwa Tai Chi dikaitkan dengan perbaikan yang signifikan pada anak usia sekolah dengan ADHD.

Kegiatan tersebut membantu mereka mengendalikan perilaku lalai, hiperaktif, dan juga implusif.

Itulah lima olahraga yang dapat membantu menjaga kesehatan mental. Tapi ingat, jangan terlalu memaksakan diri saat melakukannya karena justru akan menimbulkan efek negatif bagi kesehatan fisik maupun mental. (*)

Baca Juga: Cara Menjaga Kesehatan Mental saat Hidup Bersama Mertua, Tips dan Strategi yang Efektif