Find Us On Social Media :

7 Manfaat Makan Nasi Dingin di Pagi Hari, Jaga Kadar Gula Darah hingga Kolesterol

Manfaat makan nasi dingin di pagi hari

GridHEALTH.id – Sarapan adalah waktu makan yang penting untuk memulai hari dengan energi yang cukup dan nutrisi yang tepat.

Salah satu pilihan sarapan yang mungkin belum banyak diketahui adalah nasi dingin.

Meskipun terdengar tidak biasa, makan nasi dingin di pagi hari ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan.

Apa saja manfaatnya?

Berikut ini penjelasan selengkapnya.

Manfaat makan nasi dingin di pagi hari

Melansir dari berbagai sumber, inilah berbagai keuntungan dari mengonsumsi nasi dingin sebagai sarapan.

1. Menurunkan indeks glikemik

Nasi dingin memiliki indeks glikemik yang lebih rendah dibandingkan nasi panas.

Indeks glikemik adalah ukuran seberapa cepat makanan meningkatkan kadar gula darah.

Makanan dengan indeks glikemik rendah dicerna dan diserap lebih lambat, sehingga membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil.

Ini sangat bermanfaat bagi penderita diabetes atau mereka yang ingin mengontrol berat badan.

2. Meningkatkan kandungan resistant starch

Resistant starch adalah jenis karbohidrat yang tidak dicerna sepenuhnya di usus halus dan mencapai usus besar dalam bentuk hampir utuh.

Baca Juga: Bahaya Makan Nasi Kurang Matang, Ini Pentingnya Perhatikan Kematangan