Coba deh hitung, kala bangun tidur lambung sudah kosong selama sekitar 10 jam.
Nah, kosongnya lambung inilah yang membuat kadar gula darah dalam tubuh anak menurun drastis.
Soalnya, kadar gula darah hanya mampu bertahan hingga 2 jam.
Setelah itu, anak mesti mengisi perutnya kembali agar tubuhnya bisa beraktivitas secara optimal.
Baca Juga : Wajib Tahu, Hipoglikemia Ternyata Sebabkan Gangguan Irama Jantung
Salah satunya agar pasokan energi glukosa ke otak tidak terganggu.
Jika sampai terganggu, kemampuan konsentrasi akan berkurang.
3. Menjadi lebih aktif dan energik
Saat masuk ke lambung sarapan dicerna hingga halus lalu mampir ke dalam usus halus.
Selanjutnya makanan itu masuk ke dalam darah dan diedarkan ke seluruh tubuh.
Otot-otot pun menjadi segar dan bertenaga.
Jadilah sarapan itu suplai energi kita pertama.
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar