6. Bermasalah dengan tanggung jawab
Saat dewasa, mereka yang dibesarkan tanpa ayah cenderung menjadi pengangguran, memiliki pendapatan rendah, bahkan tidak memiliki tempat tinggal atau homeless.
Baca Juga : Empat Cara Alami Singkirkan Bau Badan Meski Berkeringat
Sebuah penelitian di Amerika Serikat menyebutkan, 90% anak yang lari dari rumah dan tinggal di jalan atau penampungan biasanya tidak memiliki ayah.
Hubungan dengan lawan jenis juga terganggu, cenderung lebih besar kemungkinan untuk bercerai atau memiliki anak diluar pernikahan.
7. Bermasalah dalam hubungan
Dampak psikologis anak tanpa ayah bisa terjadi pada dua sisi. Antara lain bisa saja anak tumbuh menjadi orang yang posesif kepada orang dekatnya karena takut kehilangan, atau justru membentengi dirinya untuk merasakan kedekatan dan kasih sayang dengan orang lain. Bahkan anak bisa saja mengalami fobia sosial yang parah.
Baca Juga : Tidur Sehat Tanpa AC Tapi Tidak Kegerahan, Begini Caranya
Seluruh penelitian terkait absennya kehadiran ayah dalam tumbuh kembang anak ingin menekankan pentingnya sosok ayah terutama selama masa pertumbuhan sel dan saraf di otak, karena ketidakhadiran ayah dapat memicu terjadinya gangguan dalam perilaku sosial dan dapat bertahan hingga dewasa. (*)
Source | : | Kompas.com,Tabloid Nakita,www.psychologicalscience.org,Kompas Health |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar