GridHEALTH.id - Puasa Ramadan tahun ini tak dipungkiri memang terasa berbeda akibat adanya pandemi virus corona (Covid-19).
Akibatnya, bukan hanya terbatas dari segi aktivitas sehari-hari, melainkan para umat muslim juga tidak bisa menunaikan salat tarawih berjamaah di Masjid.
Meski begitu, pandemi Covid-19 tidak bisa jadi alasan untuk tidak menjalankan puasa.
Justru dengan berada di rumah saja bisa dijadikan sebagai waktu beribadah.
Baca Juga: 5 Jenis Makanan Enak untuk Sahur bagi Penderita Kolesterol Tinggi
Tak lupa, di tengah pandemi Covid-19 ini selama puasa kita juga perlu memperkuat sistem imunitas tubuh agar terbebas dari infeksi virus corona (Covid-19).
Dalam hal ini, sahur menjadi penting agar tubuh menjadi kuat selama menjalani puasa lebih dari 12 jam.
Oleh karenanya saat sahur perlu diimbangi dengan pengonsumsian makanan yang sehat dan bergizi.
Baca Juga: Menu Sahur Hipertensi, Harus Enak Supaya Makan Lahap Sehingga Gizi Tercukupi
Konsultan Kesehatan Medikku Dokter Spesialis Gizi Klinis dr. Rosnah Pinontoan, Sp.GK mengatakan, asupan gizi bagi kita yang berpuasa di tengah pandemi Covid-19 sama dengan anjuran gizi seimbang.
Source | : | hype.grid.id |
Penulis | : | Levi Larassaty |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar