1. Ketahui dengan tepat kebutuhan gula penderita diabetes
Seperti yang kita ketahui, penderita diabetes harus membatasi asupan gula dalam tubuhnya.
Hal ini sangat dipengaruhi oleh pada banyak kondisi mulai dari berat dan tinggi badan, aktivitas fisik hingga kondisi kesehatan umum tubuh dan riwayat penyakit diabetes.
Lazimnya kebutuhan gula penderita diabetes jauh lebih rendah dari orang dewasa pada umumnya, angka kebutuhan gula harian penderita diabetes secara umum kebutuhan gulanya berkisar antara 8-10 gram gula setiap harinya.
Angka ini bukan merupakan angka pasti ya, karena kebutuhan gula masing-masing individu sangat bergantung pada kondisi yang telah disebutkan di atasi.
2. Batasi jumlah porsi kurma, membuatnya menjadi sari kurma bisa jadi pilihan
Jika melihat kebutuhan gula penderita diabetes dan kandungan gula yang ada pada kurma, maka pendeirita diabetes boleh mengonsumsi kurma sebanyak 3-4 butir dalam satu hari.
Baca Juga: Konsumsi Susu Kurma di Saat Sahur Hari Pertama Bisa Menjadi Penambah Nutrisi
Ada beberapa cara agar asupan gula dari kurma bisa dimanfaatkan maksimal dengan penderita diabetes selama bulan puasa, yaitu dengan membuatnya menjadi sari kurma buatan sendiri.
Hal ini akan sangat efektif dimana kurma yang telah cair, mirip madu, bisa digunakan sebagai pengganti gula untuk tambahan minuman maupun dikonsumsi langsung.
Pastikan sari kurma hanya terbuat dari kurma segar saja, ya,
Selain itu pembatasan menjadi lebih mudah dilakukan, dengan membuat sari kurma dari 4-5 butir kurma, masing-masing 7 gram kurma, maka penderita diabetes sudah memenuhi batas maksimal konsumsi gula hariannya.
Source | : | Rsudabdulaziz.com |
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar