GridHEALTH.id - Alami cedera di kepala, beginilah efek samping yang bisa didapatkan oleh Judika.
Baru-baru ini, penyanyi Judika alami cedera saat bermain sepak bola bersama dengan klub Selebritis FC di Lapangan Senayan pada Senin (23/1/2023).
Saat menyundul bola, kepala Judika justru beradu dengan lawan yang lebih tinggi.
Hingga akhirnya, pelipis penyanyi jebolan Indonesia Idol tersebut mengalami luka robek.
Luka tersebut diperlihatkan Judika lewat unggahan InstaStory-nya.
Baca Juga: Nahas Tulang Rusuk Venna Melinda Retak, Bukti Hasil Visum Kasus KDRT
Tampak di sana luka pada pelipisnya terus mengeluarkan darah.
Kejadian tersebut membuat dirinya langsung dilarikan ke rumah sakit untuk segera mendapatkan penanganan.
Setelah mendapatkan enam jahitan, suami Duma Riris Silalahi ini lantas memperlihatkan kondisinya.
"Sudah aman 6 jahitan saja sodara sodara," ucap Judika.
Kejadian ini adalah pertama kalinya bagi Judika.
"(Ini pengalaman) Pertama. Aku harus jahit dulu," kata Judika ditemui usai bermain sepak bola.
Baca Juga: Sering Pegal dan Nyeri Sendi di Lutut? Atasi dengan 5 Obat Tradisional Berikut
"Tabrakan, biasa sama lawan. Bolanya fifty-fifty, bola di atas, aku sundul. Kepala dia tinggi, kepalanya kena pelipis aku. Ini robek. Memang dalam," lanjutnya.
Cedera kepala yang dialami oleh Judika ini juga sering dialami oleh atlet.
Dikutip dari Hopkins Medicine, cedera kepala adalah salah satu penyebab paling umum kecacatan dan kematian pada orang dewasa.
Cedera ringan dapat berupa benjolan, memar, atau luka di bagian kepala.
Bisa juga bersifat sedang hingga parah yang menyebabkan gegar otak, luka dalam atau luka terbuka, patah tulang tengkorak, perdarahan, hingga kerusakan otak.
Cedera pada bagian kepala yang tidak diatasi dengan baik dapat memicu sejumlah komplikasi pada pengidapnya.
Fisik:
- Sakit kepala
- Mual atau muntah
- Kelelahan atau mengantuk
- Kesulitan berbicara
Baca Juga: Bahaya dan Efek Meremas Buah Zakar, Sebabkan Cedera dan Memengaruhi Kesuburan
- Pusing atau kehilangan keseimbangan
Sensorik:
- Masalah sensorik, seperti penglihatan kabur, telinga berdenging, rasa tidak enak di mulut atau perubahan kemampuan mencium
- Lebih sentitif terhadap cahaya atau suara
Efek kognitif, perilaku atau mental:
- Kehilangan kesadaran selama beberapa detik hingga beberapa menit
- Tidak ada kehilangan kesadaran, tetapi keadaan linglung, bingung atau disorientasi
- Mengalami masalah memori atau konsentrasi
- Suasana hati mudah berubah
- Merasa tertekan atau cemas
- Sulit tidur. Lama tidur tidak biasa.
Itulah beberapa komplikasi yang bisa terjadi saat cedera kepala tak segera diatasi.
Sulit untuk menilai seberapa serius cedera kepala hanya dengan melihatnya secara sekilas.
Apalagi sebagian cedera kepala ringan mengeluarkan banyak darah, sementara beberapa cedera besar tidak berdarah sama sekali.
Maka dari itulah, sangat penting untuk memeriksakan kondisi cedera kepala dengan ke dokter.(*)
Baca Juga: Nahas Tulang Rusuk Venna Melinda Retak, Bukti Hasil Visum Kasus KDRT
Baca artikel detikHealth, "Soal Cedera Kepala yang Dialami Judika, Efeknya Bisa Seperti Ini" selengkapnya https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-6533681/soal-cedera-kepala-yang-dialami-judika-efeknya-bisa-seperti-ini.
Download Apps Detikcom Sekarang https://apps.detik.com/detik/
Source | : | Mayo Clinic,Bangka.tribunnews.com,mitrakeluarga.com |
Penulis | : | Magdalena Puspa |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar