Penyakit dan kondisi tertentu meningkatkan risiko asam urat.
Ini termasuk tekanan darah tinggi yang tidak diobati dan kondisi kronis seperti diabetes, obesitas, sindrom metabolik, dan penyakit jantung dan ginjal.
Memiliki berat badan berlebih atau obesitas dapat meningkatkan risiko seseorang terkena gout.
Orang yang memiliki indeks massa tubuh lebih dari 25 kg/m2 harus lebih waspada terhadap penyakit ini.
Itulah beberapa hal yang mungkin bisa membuat asam urat tak kunjung turun.
Maka dari itu, sebaiknya segera atasi masalah kesehatan tersebut.
Baca Juga: Merasakan Nyeri Sendi di Usia Muda, Apakah Selalu Tanda Asam Urat?
Purin merupakan senyawa kimia yang menyebabkan asam urat jika jumlahnya berlebihan di dalam tubuh.
Makan terlalu banyak purin akan menyebabkan penumpukan asam urat dalam tubuh.
Jika asam urat menumpuk dapat membentuk kristal urat yang menyebabkan rasa sakit, pembengkakan, dan peradangan pada sendi atau jaringan di sekitarnya.
Makanan yang mengandung purin dalam jumlah tinggi, seperti daging babi asap, daging sapi muda, hati, daging rusa, teri, sarden, kerang, ikan haring, dan kerang.
Mengonsumsi cukup air putih, ternyata juga dapat membantu mengatasi asam urat.
Source | : | Mayo Clinic,ciputrahospital.com |
Penulis | : | Magdalena Puspa |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar