GridHEALTH.id - Jangan dibiarkan, inilah yang terjadi saat sakit perut sebelah kiri dirasakan.
Sakit perut ini sering terjadi pada setiap orang.
Sering kali, sakit perut bisa terjadi pada bagian sebelah kiri.
Perut sebelah kiri adalah tempat berkumpulnya organ-organ penting, antara lain pada perut sebelah kiri atas atau left upper quadrant terdapat limpa, pankreas, ginjal kiri, bagian atas usus besar (kolon), bagian kiri hati dan kelenjar adrenal.
Sedangkan perut sebelah kiri bawah (left lower quadrant) terdiri dari bagian akhir usus besar, ureter ovarium kiri (pada wanita), dan spermatic cord/saluran sperma (pada pria).
Baca Juga: Penggunaan Antibiotik Untuk Atasi Sakit Perut yang Terbukti Aman Digunakan
Melansir dari laman ekahospital.com, kebanyakan kasus perut sebelah kiri sakit tidak berbahaya karena disebabkan masalah ringan seperti perut kembung, apalagi ketika tidak disertai dengan gejala lain.
Ketika satu atau beberapa organ tersebut mengalami gangguan kesehatan, maka hal ini dapat memicu rasa nyeri pada perut sebelah kiri.
Namun, sakit perut sebelah kiri umumnya dapat sembuh dengan sendirinya dalam waktu 1-2 hari.
Sakit perut di sebelah kiri merupakan salah satu masalah umum yang kerap dialami oleh semua orang.
Masalah kesehatan ini dapat mengganggu keseharian serta menghambat produktivitas dalam menjalankan aktivitas.
Baca Juga: Anak Mengalami Sakit Perut, Jika Tidak Seperti Biasanya Bisa Tanda Iritasi Usus
Source | : | Siloam Hospitals,ekahospital.com |
Penulis | : | Magdalena Puspa |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar