GridHEALTH.id - Nyeri punggung, selain dapat menggangggu aktivitas sehari-hari juga akan menimbulkan rasa tidak nyaman.
Padahal ada berbagai cara untuk menghindari masalah nyeri punggung ini. Dimulai dengan melakukan kebiasaan baik, stop merokok, menjaga berat badan ideal, makan makanan yang sehat dan olahraga.
Postur tubuh yang baik, olahraga yang melatih keseimbangan, kekuatan dan fleksibel juga dapat membantu menguatkan punggung.
Pertahankan postur tubuh yang baik, duduk dengan tegak, hindari membungkuk dan jangan duduk lebih dari 30 menit.
Penting juga memberi penyangga pada punggung di saat duduk dan tidur. Duduk dengan lutut sedikit menekuk dan lebih tinggi dari pinggul.
Ketika di tempat tidur kita boleh menggunakan bantal jika perlu untuk menyangga punggung.
Baca Juga: Suka Nyeri Punggung? Jangan Buru-buru Panik, Redakan Lewat 6 Hal Ini
Olahraga rutin juga membantu. Saat berolahraga, lakukan sit-up dan ektensi bagian punggung menggunakan bola yang ada di pusat kebugaran.
Saat berolahraga pastikan bermanfaat untuk otot atas dan bawah punggung. Selain itu olahraga juga membantu mempertahankan kelenturan punggung . Apabila tidak mampu melakukan hal tersebut, rajin berjalan kaki menjadi pilihan yang tepat untuk kesehatan punggung.
Jangan memutar tubuh saat membawa barang. Putarlah tubuh dan usahakan pinggul dan bahu menghadap ke arah yang sama.
Jika melakukan pekerjaan seperti berkebun yang melakukan banyak aktivitas membungkuk, sering-seringlah beristirahat dan regangkan punggung ketika berdiri.
Baca Juga: Aneka Keluhan di Trimester 1 Kehamilan, Dari Kepala Pusing Hingga Sering Muntah
Baca Juga: Bila Tak Ditangani, Serangan Migrain Bisa Memburuk Saat Menopause
Bila merasakan sakit dan nyeri pada punggung, hentikan aktivitas. Istirahat dan konsultasi dengan dokter. Mengabaikan rasa nyeri akan menimbulkan komplikasi nantinya. (*)
#berantasstunting #hadapicorona