Find Us On Social Media :

Biasa Diabaikan Padahal Bisa Munculkan Masalah Kesehatan, Yuk Simak 5 Tanda Kebanyakan Kafein

Tanda kebanyakan kafein

GridHEALTH.id - Beberapa dari kita memiliki rutinitas minum kopi sebelum memulai hari untuk memberikan energi.

Namun kalau kita merasakan tanda-tanda ini bisa jadi tanda kebanyakan kafein, lantas apa saja?

Sebelumnya, menurut Alcohol and Drug Foundation, kafein adalah obat perangsang yang berarti mempercepat pesan yang berjalan di antara otak dan tubuh.

Baca Juga: 4 Alasan Pentingnya Kafein Bagi Kesehatan, Tapi Harus Dalam Kadar yang Tepat

Kafein bekerja dengan meningkatkan produksi energi di sistem saraf pusat, di otot, dan secara umum meningkatkan laju metabolisme

Dalam jumlah sedang dapat membantu meningkatkan suasan hati dan kinerja mental dan fisik seseorang.

Kafein paling sering ditemukan dalam kopi, teh hitam, soda, minuman berenergi, dan bahkan coklat.

Kopi memang dapat meningkatkan energi bahkan suasan hati kita namun sebaiknya bijak saat mengonsumsinya.

Sekitar empat atau lima cangkir kopi delapan ons atau dua minuman energi dianggap aman untuk orang dewasa pada umumnya.

Jika tidak bijak dalam mengonsumsinya tentu menimbulkan masalah kesehatan maka berikut tanda kebanyakan kafein:

Baca Juga: Wajib Diingat! Aneka Pantangan Makanan yang Harus Dihindari Ibu Menyusui Setelah Melahirkan

1. Cemas berlebihan

Erika Schwartz, MD, seorang dokter mengatakan ketika kita kebanyakan konsumsi kafein tekanan darah meningkat.

Hal ini menyebabkan perasaan cemas, gugup, gelisah, dan detak jantung yang lebih cepat.

Mengapa hal ini terjadi? Karena kafein mempercepat sistem saraf pusat dan itu dapat memicu peningkatan pelepasan adrenalin yang dapat membuat kita gelisah.

2. Susah tidur

Tanda kebanyakan kafein kedua adalah susah tidur karena pengaruhnya pada sistem saraf pusat sehingga membuat kita tidak tertidur.

Maka dibutuhkan rata-rata lima hingga enam jam untuk menghilangkan setengah dari kafein yang kita konsumsi dari tubuh.

Tak hanya itu, butuh sekitar satu hari untuk membersihkan sistem kita sepenuhnya, lebih baik untuk mengonsumsi kafein dalam jumlah sedang di awal hari untuk memastikan tidur malam yang nyenyak.

Baca Juga: Inilah Alasan Utama Mengapa Kita Harus Mengurangi Konsumsi Kopi Saat Ramadan

3. Sakit perut

Tanda kebanyakan kafein ketiga adalah sakit perut. Kopi sangat asam dan memiliki sifat pencahar sehingga memengaruhi usus kita.

Hal ini dapat menyebabkan mulas, kram, gangguan pencernaan, mual, dan diare.(*)