GridHEALTH.id - Kasus Covid-19 terus meningkat seiring berjalannya waktu.
Bahkan, kasus Covid-19 juga mulai ditemukan diberbagai daerah di Tanah Air.
Baca Juga: Paket Obat Gratis Bagi Pasien Covid-19 Isolasi Mandiri, Ini Cara Mendapatkannya
Tak sedikit pula warga pedesaan yang turut terinfeksi Covid-19 dan harus menjalani isolasi mandiri (isoman) di rumah secara sederhana.
Padahal, setiap pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri harus mendapat pertolongan yang memadai, mulai dari obat-obatan hingga beberapa perlengkapan rumah tangga.
Untuk itu, dokter spesialis anak Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI) dr. Fahreza Aditya Neldy, Sp.A menyebutkan agar masyarakat dapat saling membantu guna meringankan beban pasien Covid-19 yang menjalani isoman.
"Bapak atau ibu yang berperan dalam masyarakat, ketua RT/RW bisa juga menyediakan 10 oksimeter. Toh hanya kepakai selama 14 hari. Rasanya ini bisa sumber sosial yang dapat dipersiapkan oleh lapisan masyarakat," ujar Reza dalam webinar daring, Jumat (23/7/2021).
Selain itu, ada beberapa cara mudah untuk meringankan beban pasien Covid-19.
"Yuk kita bantu keluarga di sekitar kita. Bisa kirim makanan, bahan dapur, mainan (anak), bisa kirim juga doa."
"Karena itulah yang paling dirasakan membantu saudara-saudara kita," jelasnya.
Reza juga berharap agar masyarakat bisa membantu memberi makanan kepada pasien Covid-19 saat isoman.
Hal ini dikarenakan fisik pasien Covid-19 yang belum fit 100 persen.
"Pada saat menjalani isolasi mandiri, memasak kadang juga membutuhkan tenaga ya, apalagi merawat anaknya," tandas Reza.
Baca Juga: Siap-siap! Ibu Hamil Bakal Dapat Vaksin Covid-19 per Agustus 2021, Ini Syaratnya!
Tak hanya itu, bagi seseorang yang memiliki tetangga sedang menjalani isolasi mandiri, bisa juga ditanyakan kebutuhan yang sedang diperlukan.
Perhatian dan bantuan para tetangga ini juga dapat membuat pasien Covid-19 bahagia, sehingga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Terlepas dari itu, melihat tingginya angka kasus Covid-19 di Indonesia, masyarakat diharapkan benar-benar mematuhi protokol kesehatan 5M. (*)
Baca Juga: Sudah Masuk Indonesia, Jamur Hitam India Bikin Bola Mata Pasien Covid-19 Harus Diangkat
View this post on Instagram
#hadapicorona
Source | : | webinar |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Komentar