Ulangi cara tersebut sekitar tiga atau empat kali dalam sehari. Sensasi dingin dari es bisa membatu meredakan nyeri tumit dan mengatasi peradangan.
Baca Juga: Pengobatan Alami Lidah Buaya Untuk Mengatasi Tumit Pecah-Pecah
4. Peregangan
Peregangan juga bisa dilakukan mengobati nyeri tumit dan memperkuat otot-otot di bagian bawah kaki. Gerakan yang bisa dilakukan, seperti duduk di kursi sambil meluruskan kaki dan sentuh kaki dengan tangan.
Gerakan latihan tersebut bisa dilakukan sebanyak 10 kali dalam sekali latihan.
Baca Juga: 6 Tips Untuk Peregangan yang Aman Guna Terhindar Dari Risiko Cedera
Penggunaan plester atletik mungkin juga disarankan untuk menopang bagian bawah kaki.
5. Operasi
Jika mengalami nyeri tumit karena plantar facitis, hanya ada sedikit orang yang membutuhkan prosedur operasi untuk melepaskan plantar fascia dari tumit. Ini biasanya hanya dilakukan jika nyeri yang dirasakan sudah tidak tertahankan dan perawatan lainnya gagal.(*)
Source | : | Mayo Clinic,Cleveland Clinic |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar