GridHEALTH.id - Merayakan HUT Kemerdekaan RI tidak lengkap rasanya tanpa mengikuti lomba agustusan.
Seperti agenda wajib tahunan setiap 17 Agustus, lomba agustusan selalu menjadi acara yang memeriahkan perayaan HUT Kemerdekaan RI.
Berbagai jenis lomba agustusan biasa dilakukan di tengah masyarakat, tidak terkecuali lomba yang populer dan selalu ada, yaitu tarik tambang.
Tarik tambang menjadi salah satu perlombaan yang memiliki banyak manfaat, termasuk manfaat kesehatan di dalamnya.
Aturan Perlombaan Tarik Tambang
Perlombaan tarik tambang termasuk ke dalam jenis olahraga tradisional yang membentuk kerjasama, menumbuhkan rasa senang, rasa percaya diri, serta tentunya manfaat untuk kesehatan tubuh melalui latihan otot.
Perlombaan tarik tambang dalam perlombaan 17 agustus adalah perlombaan beregu yang terdiri dari dua tim dengan cara saling tarik menarik.
Untuk mengadakan perlombaan tarik tambang ini dibutuhkan area dengan luas panjang 20-40 meter dan lebar lima hingga delapan meter.
Bagian tengah dari area perlombaan tarik tambang akan diberi garis kapur sebagai pembatas area lawan.
Selain itu, dari area tengah akan ditambahkan garis pembatas untuk peserta terdepan sepanjang 2,5, sebagai pembatas peserta terdepan sebelum perlombaan dimulai.
Aturan main dari perlombaan tarik tambang ini sangat sederhana, dimana hanya membutuhkan tali sebagai alat untuk tarik menarik.
Baca Juga: Kilas Balik Perayaan 17 Agustus HUT Kemerdekaan Era Pandemi Covid-19
Tim yang dinyatakan mendapatkan poin adalah tim yang berhasil menarik ikatan tengah tali sampai pada garis pembatas.
Kemenangan perlombaan tarik tambang akan dinyatakan setelah salah satu tim berhasil mengalahkan dengan score 2-0 atau 2-1 jika terjadi seri.
Tarik Tambang Untuk Pembentukan Otot
Seseorang yang ingin mendapatkan badan berotot, bisa menjadikan latihan tarik tambang sebagai salah satu model latihan olahraga pembentukan otot.
Perlombaan tarik tambang dinyatakan dapat mempengaruhi kekuatan otot, khususnya pada otot tangan, tungkai, bahu, dan kaki secara keseluruhan.
Hal ini dikarenakan dalam perlombaan tarik tambang, setiap orang dalam tim harus memiliki genggaman dan tarikan tangan termasuk otot tungkai yang kuat sebagai faktor penentu dari kemenangan perlombaan ini.
Sebuah penelitian menunjukkan, dengan adanya latihan tarik tambang secara rutin berhasil menunjukkan perbedaan rata-rata kekuatan otot tungkai sebelum dan sesudah latihan tarik tambang.
Bahkan dikatakan dalam penelitian tersebut, latihan dengan gerakan yang ada dalam perlombaan tarik tambang juga sangat bisa diterapkan untuk melatih otot tungkai para atlit.
Genggaman yang kuat pada tali dalam perlombaan tarik tambang akan melatih pembentukan otot tangan dan lengan, karena gerakan ini serupa dengan gerakan mengepalkan tangan (make a fist) dan grip strengthener yang digunakan untuk melatih otot tangan dan lengan.
Selain otot lengan dan tangan yang terbentuk dari perlombaan tarik tambang ini, pembentukan otot kaki dan tungkai juga tercipta dari posisi menahan tubuh yang dilakukan untuk menahan sekaligus menarik tali.
Latihan otot kaki dan tungkai dalam perlombaan tarik tambang juga serupa dengan jenis gerakan dalam melatih otot kaki melalui gerakan toe grip, ankle circles, toe pull, dan gerakan lainnya.
Melihat manfaat yang mungkin didapatkan dari perlombaan tarik tambang, maka jangan sampai ketinggalan untuk mengikuti perlombaan ini pada saat agustusan nanti, jika ingin mendapatkan badan yang berotot.
Baca Juga: Keseleo Jangan Dipijat, Lakukan Segera Pertolongan Pertama Ini!
Source | : | Exercise.co.uk,Jurnal Pendidikan Kesehatan Rekreasi Vol. 2 No.1:75-79 (2016 |
Penulis | : | Vanessa Nathania |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar