Jangan ragu untuk bicara dengan tenaga kesehatan jika merasa tidak bisa mendapatkan asupan kalsium yang cukup dari makanan.
Dokter mungkin akan memberikan resep suplemen kalsium yang dapat dikonsumsi, serta memberitahu dosis yang dibutuhkan agar aman untuk diri sendiri dan bayi.
Baca Juga: Terapkan Gaya Hidup Aktif Untuk Kesehatan Tulang Cegah Osteoporosis
* Vitamin D
Selain kalsium, ibu juga memerlukan vitamin D untuk agar nantinya kesehatan tulang bayi terjaga.
Ketika hamil dan menyusui, ibu membutuhkan 600 IU (internasional unit) vitamin D setiap harinya, setara dengan 6 cangkir susu maupun minuman lain dengan tambahan vitamin ini.
Namun, karena terkadang sulit mendapatkannya secara alami, ibu bisa memeproleh vitamin D dari produk vitamin prenatal.
Sebagai informasi, untuk menjaga kesehatan tulang bayi, si kecil membutuhkan 400 IU vitamin D setiap harinya. Ini bisa diperoleh dari air susu ibu (ASI) atau susu formula.
Jika minum susu formula, maka dalam setiap 32 ons sudah mencakup kebutuhan vitamin D bayi yang diperlukan untuk menjaga kesehatan tulang.
Saat usianya sudah memasuki satu tahun atau bisa mengonsumsi makanan lain selain ASI, kebutuhan vitamin D meningkat menjadi 600 IU setiap hari.
Seringkali sulit untuk mencukupkan kebutuhan vitamin ini dari makanan. Sehingga penting bagi orangtua berbicara dengan tenaga medis apakah multivitamin dibutuhkan. (*)
Baca Juga: Punya Aroma yang Khas, Ini 6 Manfaat Makan Natto Bagi Kesehatan
Source | : | New York State Department |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar