Melansir Picky Best, Anlene Actifit termasuk pilihan susu untuk kesehatan tulang yang tak boleh dilewatkan. Terdiri dari tiga rasa yakni original, vanila, dan cokelat yang bisa disesuaikan dengan selera.
Susu ini baik dikonsumsi oleh orang yang berusia di bawah 50 tahun. Dapat menjaga kesehatan tulang karena mengandung kalsium 2x lipat, 5000 mg protein, dan 330 mg kolagen.
Sedangkan untuk yang sudah berusia lanjut, kekuatan tulang dapat terjaga dengan mengonsumsi susu ini yang tinggi kalsium.
Tak hanya itu, ada juga beberapa nutrisi penting lainnya yang dibutuhkan oleh tulang seperti vitamin D, protein, zinc, dan magnesium.
Ada terdapat banyak varian Entrasol yang dijual di pasaran dan diklaim baik untuk kesehatan tulang, di antaranya Entrasol Active, Entrasol UHT, hingga Entrasol Gold.
Pilihan susu untuk kesehatan tulang ini juga ternyata bermanfaat untuk menjaga jantung agar tetap optimal kondisinya.
Susu ini mempunyai kandungan kalsium yang tinggi, begitu juga dengan vitamin D-nya.
Baca Juga: 6 Cara Menjaga Tulang Sehat, Tetap Kuat dan Tak Mudah Patah Saat Tua
Mengutip BliBli, kedua nutrisi tersebut dibutuhkan untuk mencegah osetoporosis. Ada juga kandungan Omega3, Omega6, dan Omega9 yang dibutuhkan untuk organ lainnya.
Bukan cuma menjaga kesehatan tulang, susu ini juga diklaim dapat menjaga sel sehat, sekresi hormon, hingga mencegah pembekuan darah.
Disarankan minum susu ini 2 gelas setiap hari dan diimbangi dengan olahraga, agar kalsium bisa bekerja secara optimal mencegah pengeroposan.
Pilihan susu untuk kesehatan tulang yang terakhir adalah Ultra Milk yang rendah lemak, tapi tinggi kalsium.
Di dalamnya juga ada nutrisi penting lainnya yang tidak kalah pentingnya untuk kekuatan tulang misalnya vitamin D, hi-fiber, hytolive, 5 mineral, dan 10 vitamin. (*)
Baca Juga: 6 Gejala Patah Tulang Belakang dan Cara Mengatasinya, Tak Melulu Butuh Operasi
Source | : | yankes.kemkes.go.id,Picky Best,Healthy Bones Australia |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar