Melansir Times of India, mengonsumsi sayuran hijau seperti kale juga dapat membantu menurunkan kadar kolesterol tinggi dalam darah.
Sama seperti terong, kale juga sumber serat dan beberapa nutrisi yang baik untuk tubuh. Sehingga bisa menurunkan kadar kolesterol total dan kolesterol jahat (LDL).
3. Kacang panjang
Sayur untuk penderita kolesterol selanjutnya yang wajib dicoba adalah kacang panjang. Sayuran ini menurut para penliti di Harvard, mempunyai kandungan serat larut.
Kandungan serat larut yang ada di kacang panjang, dapat mengurangi penyerapan kolesterol. Selain itu juga dapat menurunkan kolesterol jahat (LDL).
4. Brokoli
Melansir laman Stony Brook Medicine, brokoli juga termasuk ke dalam daftar sayur untuk penderita kolesterol tinggi.
Ini karena brokoli mengandung berbagai macam vitamin, zat besi dan antioksidan, yang memiliki kemampuan untuk menurunkan kolesterol.
5. Lobak
Lobak merupakan sumber anthocyanin yang baik, sehingga sangat tepat dikonsumsi jika sedang berusaha mengurangi kolesterol jahat.
Tak hanya itu, lobak pun juga dapat melindungi pembuluh darah dan arteri, dari risiko terjadinya peradangan dan pengerasan.
Baca Juga: 4 Ikan Penurun Kolesterol Tinggi, Perhatikan Cara Mengolah yang Sehat
Source | : | Times of India,Stony Brook Medicine |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar