GridHEALTH.id - Setiap manusia pasti tak pernah terlepas dari stres, dan banyak sekali di kehidupan ini yang dapat menjadi sumber stres.
Salah satu cara yang paling direkomendasikan untuk melawannya adalah meditasi. Namun sebenarnya ada banyak teknik pengurangan stres lain yang mungkin bekerja lebih baik untuk kita.
Dikutip dari Mind Body Green, berikut lima ide untuk mengatasi stres yang dapat dicoba;
1. Olahraga
Olahraga tidak hanya membantu tubuh menghasilkan hormon perasaan senang (oksitosin), tetapi penelitian menunjukkan olahraga teratur meningkatkan ketahanan emosional orang dewasa yang menghadapi stres.
Ketahanan emosional yang lebih besar berarti tidak terlalu terpengaruh oleh stres dan itu sama-sama menguntungkan.
Cobalah bentuk gerakan apa pun yang paling cocok untuk kita, baik itu kardio, yoga (yang juga terbukti meningkatkan kesehatan mental), hiking, atau latihan kekuatan.
Baca Juga: Stres Menyebabkan Penyakit Gigi dan Gusi yang Serius, Penelitian
Baca Juga: 5 Cara Menggunakan Madu Untuk Membantu Meredakan Radang Tenggorokan
2. Mengonsumsi suplemen tanaman rami
Senyawa bermanfaat dalam ekstrak rami dapat membantu menenangkan respons stres, berkat cara mereka berinteraksi dengan tubuh.
Sistem endocannabinoid, jaringan endogen kompleks senyawa cannabinoid dan reseptor di dalam senyawa tumbuhan rami dapat membantu menyeimbangkan pikiran dan tubuh.
Dosis harian minyak rami dan tumbuhan penting lainnya juga dapat mendukung fungsi kekebalan yang sehat dan membantu memerangi stres oksidatif.
3. Aromaterapi
Penelitian menunjukkan bahwa aroma tertentu dapat membantu menenangkan sistem saraf.
Saraf penciuman kita, yang bergerak dari hidung ke otak, memainkan peran besar dalam mengatur sistem saraf parasimpatis dan, pada gilirannya, emosi dan suasana hati kita.
Jadi nyalakan diffuser itu dan tetesi minya aromaterapi seperti lavender, camomil, bergamot, dan lemon direkomendasikan untuk mengatasi stres.
Baca Juga: 5 Cara Mengurangi Asupan Garam Untuk Hindari Tekanan Darah Tinggi
Baca Juga: Makanan Penurun Trigliserida Agar Terhindar dari Serangan Jantung
4. Mencoba teknik pernapasan
Dengan mengendalikan napas, kita bisa mulai mendapatkan kembali kendali atas suasana hati kita.
Sesuatu yang sederhana seperti membuat pernapasan lebih lama dari pada kita sebenarnya dapat "mengelabui" saraf vagus untuk mengaktifkan sistem saraf parasimpatis.
Teknik pernapasan sederhana, efektif, dan dapat membuat perbedaan besar dalam waktu yang sangat singkat.
Baca Juga: Golden Time Serangan Stroke, Ini Bahayanya Bila Tak Segera Ditangani
Baca Juga: Wah, Mouthwash Ternyata Bisa Hilangkan Ketombe dan Kutu Rambut
5. Melakukan teknik EFT (Emotional Freedom Technique)
Teknik Kebebasan Emosional memberikan tekanan/ketukan pada titik-titik tertentu di tubuh sambil memikirkan apa yang membuat kita stres dan mengatakan penegasan untuk membantu menghilangkan stres.
Teknik ini telah terbukti mujarab untuk mengurangi kadar kortisol (alias hormon stres) dan hanya membutuhkan waktu beberapa menit. (*)
#berantasstunting #hadapicorona #bijakGGL
Source | : | Gridhealth.id,Mind Body Green |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar