3. Alpukat
Alpukat adalah buah yang kaya akan lemak tak jenuh dan serat yang memiliki banyak manfaat bagi tubuh.
Alpukat juga mengandung nutrisi yang penting dikonsumsi saat masa kehamilan, seperti asam folat, vitamin K dan C, serta potassium yang berguna untuk mengurangi pembengkakan efek dari kehamilan.
Baca Juga: Studi: Daerah Perkotaan Adalah Sarang Nyamuk Penyebab Demam Berdarah
4. Biji labu
Biji-bijian yang terdapat pada labu, rupanya mengandung berbagai nutrisi yang berguna untuk membantu perubahan otot yang dialami tubuh selama masa kehamilan.
Biji labu mengandung fosfor, magnesium, dan kalium yang berguna untuk membantu mencegah kram otot dan meregangkan otot yang digunakan untuk menopang berat badan yang kian bertambah.
Selain itu, biji labui juga merupakan sumber zat besi yang berguna untuk mempercepat penyembuhan dan perbaikan pada sel-sel tubuh yang mengalami kerusakan.
Source | : | Daily Mail,Mayo Clinic |
Penulis | : | Arshinta Eka Putri |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar